Senin, 12 Maret 2012

Teknologi Informasi untuk Bisnis


Buku Teknologi Informasi untuk Bisnis ini memberikan gambaran bagaimana memanfaatkan teknologi informasi untuk bisnis, yang ditujukan agar dapat menjadi buku teks dalam bahasa Indonesia tentang Teknologi Informasi untuk Bisnis. Buku ini diharapkan dapat digunakan oleh para manajer, para pemasar, analisis sistem, pemakai komputer, mahasiswa, atau orang yang berminat dalam bidang teknologi informasi dan bisnis.
Buku ini membahas tentang:
  • Bab 1, berisi tentang strategi bersaing dalam persaingan yang sangat kompetitif. Mulai dari persaingan dengan cara tradisional sampai strategi bersaing dengan memanfaatkan teknologi informasi. Apa itu teknologi informasi dan apa saja yang terlibat dalam teknologi informasi.
  • Bab 2, membahas tentang perangkat keras teknologi informasi, yaitu perangkat keras komputer perangkat keras komunikasi.
  • Bab 3&4, menyajikan bahasan tentang perangkat lunak teknologi informasi, yang terdiri dari bahasa pemprograman, perangkat lunak sistem dan perangkat lunak aplikasi. Bahasa pemprograman terdiri dari bahasa tingkat rendah dan bahasa tingkat tinggi. Perangkat lunak sistem, meliputi sistem operasi, utility dan divice drive. Perangkat lunak aplikasi mencakup pengolah kata, spreadsheet, database, grafik, animasi, authoring, editing, dan perangkat lunak berbasis web.
  • Data, database, pengolah data dan komunikasi data dibahas pada bab 5, meliputi definisi data, struktur data, database, model database, pengolahan data, komuikasi data dan jaringan komputer.
  • Bab 6 membahas tentang aplikasi teknologi informasi dalam dunia bisnis. Mulai dari aplikasi dalam bidang sumberdaya manusia, bidang operasi, bidang pemasaran, bidang keuangan dan bidang sistem informasi.

Teknologi Informasi untuk Bisnis
Oleh: M. Suyanto
Tebal buku: 340 hlm

0 komentar:

Posting Komentar